Generasi Sandwich pada era pandemic ini sangatlah terbebani hidupnya. Disamping tuntutan jaman yang serba membutuhkan ekstra financial yang mengharuskan untuk mengkonsumsi barang – barang dengan fungsi masing – masing yang di butuhkan pada jaman sekarang. Terbebani dengan keadaan menjadi momok tersendiri bagi kalangan Generasi Sandwich. Pada kesempatan kali ini kita akan memberian tips tentang pola pengaturan keuangan yang harus anda ketahui sebagai orang yang masuk klasifikasi Generasi Sandwich.
Pengertian dari Generasi Sandwich
Merujuk pada istilah Sandwich ialah serupa gambaran dari makanan yang terjepit oleh roti. Generasi adalah sekelompokan orang yang masuk dalam sebuah klasifikasi umur, jenis dan kondisi jaman tertentu. Nah apabila kedua kata digabungkan Generasi Sandwich ialah sekelompok manusia yang pada klasifikasi umur sekitar 30 – 45 tahun dengan keadaan yang sudah berkeluarga dan masih mempunyai orang tua. Generasi ini terjepit diantara generasi anak – anak dan generasi orang tua, generasi ini berada di tengah – tengah oleh karenanya terkadang juga disebut generasi umur paruh baya.
Mengelola Keuangan Generasi Sandwich
Mengelola keuangan di saat kita berada pada Generasi Sandwich sangatlah penting. Sebab pada kelompok ini kita di paksa untuk memberikan financial dalam dua arah kepada penghidupan keluarga sendiri kepada anak – anak dan penghidupan kepada orang tuanya yang masih menjadi bagian tanggungjawab kita. Berikut ini beberapa cara untuk mengelola financial yang harus kita lakukan.
- Catatlah Arus Pengeluaran Anda
Apabila anda belum mencoba melakukan pengelolaan keuangan. Lakukanlah mulai sekarang dengan melakukan pencatatan keuangan. Dalam kehidupan sehari – hari tentu kita akan memenuhi banyak kebutuhan. Oleh karenanya sangatlah baik dan membantu jika kita melakukan pencatatan keuangan pengeluaran yang kita keluarkan. Banyak hal yang perlu kita tata dengan mencatat keuangan sehari – hari pengeluaran baik untuk biaya makan, biaya tagihan listrik, biaya tagihan air dan biaya untuk menunjang keperluan yang lain – lain.
- Catatlah Arus Pemasukkan Anda
Mencatat pemasukkan yang ada dalam sebulan sangat penting juga dilakukan, sebab catatan itu untuk kita ketahui seberapa besar nilai ekonomi yang kita miliki selama sebulan. Hal tersebut untuk mengantisipasi dan berperan dalam meninjau keseimbangan financial kita dari pengeluaran yang dibebankan atau yang menjadi tanggungan.
- Mengurangi Pengeluaran
Sebagai Generasi Sandwich kita harus sadar bahwa kebutuhan akan biaya hidup dan menghidupi orang tua akan besar jumlahnya. Untuk itu alangkah bijaksana apabila kita mengurangi pengeluaran – pengeluaran yang dirasa tidak penting untuk dibeli. Sehingga beban biaya financial pun tidak membengkak. Membatasi pengeluaran yang tidak bermanfaat bagi anak dan orangtua juga dapat meminimalisir beban biaya yang ditanggung. Sebab jika sering mengikuti keinginan untuk membeli sesuatu pasti akan tidak ada habisnya.
- Menghindari Hutang
Jika kita memasuki Generasi Sandwich kita upayakan jangan terlena dengan adanya tawaran hutang kepada kita. Sebab jika kita terlalu longgar dalam berhutang maka akan tambah beban biaya setiap pelunasan hutang yang akan ditanggung oleh kita. Lebih baik kita menggunakan penghasilan kita selama ini terlebih disaat kita masuk fase Generasi Sandwich.
- Mencari Tambahan Penghasilan
Di dunia yang serba digital ini kita dipermudah dengan pelayanan – pelayanan atau fitur- fitur yang dapat kita fungsikan untuk mencari uang untuk tambahan penghasilan di kala kita memasuki zona Generasi Sandwich. Sebagai contoh ialah menjadi reseller online produk – produk yang menurut kita sesuai dengan passion kita. Jika tambahan keuangan yang ada mampu kita kelola dengan baik akan dapat meringkankan beban biaya kebutuhan sebagai Generasi Sandwich.
- Menabung
Salah satu cara yang ampuh untuk mengantisipasi hal – hal yang tidak kita inginkan dalam pengelolaan keuangan adalah dengan cara menabung. Dengan menabung kita bisa secara aktif dapat menyiapkan uang ketika dalam kondisi darurat dan sangat membutuhkan uang saat itu. Hal tersebut dapat dilakukan dengan menyisihkan sebesar 5 -10 % setiap bulan dari jumlah penghasilan yang di dapatkan. Ketika kita mengelola tabungan dengan baik kita akan cukup aman di saat kita sebagai Generasi Sandwich.
- Melibatkan Anak Dalam Pengaturan Keuangan
Kebutuhan yang makin terasa meningkat ketika si anak terus berkembang, di satu sisi harus mengupayakan orang tua membantu dalam segi financial namun juga harus menghidupi keluarga kecil kita sendiri. Hal tersebut tidaklah mudah membalikkan tangan perlunya komunikasi dengan anak perihal kondisi keuangan yang ada di keluarga. Sebab dengan kita mampu berkomunikasi baik dengan anak, si anak akan lebih memahami bagaimana kondisi yang sedang dialami oleh kedua orang tuanya. Ajaklah anak dalam pengaturan keuangan, meskipun itu untuk dirinya sendiri, dengan menyisihkan uang saku yang diberikan oleh kedua oarngtuanya dan terlebih jika sudah dewasa ikut membantu orang tua mencari nafkah.